
Jakarta – SuaraNusantara
Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI menyelenggarakan Pekan Produk Budaya Indonesia 2016 di pelataran parkir Tugu Api Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang berlangsung pada tanggal 19-23 Oktober 2016.
Kabupaten Nias menjadi salah satu peserta yang turut meramaikan kegiatan yang diikuti puluhan pemerintah kabupaten/kota dan provinsi se-Indonesia. Stand dengan corak kental nuansa Nias tampak menarik perhatian.
Di stand Kabupaten Nias tersedia beragam informasi khususnya profile pariwisata dan potensinya. Pengunjung juga dapat melihat video tentang Nias melalui LED TV yang tersedia.
Tak lupa panitia membawa souvenir khas Nias berupa aksesoris dan batik khas Nias untuk dijual kepada pengunjung. Harga yang dibanderol untuk batik Rp 100.000 – Rp 150.000, souvernir dari Rp 20.000 hingga Rp 400.000.

Bagi yang membutuhkan referensi tentang Nias, dapat membeli buku-buku tentang Nias yang diterbitkan Museum Pusaka Nias dengan harga mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 100.000.
Anton Zebua, panitia stand Pemkab Kabupaten Nias, mengatakan, event Pekan Produk Budaya Indonesia 2016 menjadi media promosi potensi Kepulauan Nias.
“Melalui event ini potensi lima kabupaten dan kota di Kepulauan Nias dapat dipromosikan lebih luas lagi. Sehingga informasi tentang potensi diketahui oleh calon investor,” ujar Anton. (Rio)