SuaraNusatara.com – Beragam komentar pada saat ucapan Jokowi yang menyebut bahwa sosok pemimpin memikirkan rakyatnya terlihat melalui wajahnya yang berkerut dan rambut warna putih, Rabu (30/11/22)
Pernyataan Jokowi itu disampaikan saat menghadiri acara relawan di Gelora Bung Karno yang bertajuk Nusantara Bersatu pada sabtu (26/11).
Pernyataan Jokowi itu kemudian dialamatkan oleh banyak orang ke Ganjar Pranowo yang memiliki ciri khas penampilan dengan warna rambut putih.
Tidak lama setelah ucapan Jokowi itu viral, hal yang menarik ketika saat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengunggah foto dirinya yang berpenampilan warna rambut hitam. Hal itu berbeda dengan penampilan kesehariaanya yang bergaya warna rambut putih.
Unggahan Ganjar Pranowo itu kemudian menjadi viral di media sosial. Ia mengakui jika dirinya tidak tidak menyemir rambut.
“Saya tidak menyemir rambut” Ujar Ganjar kepad rekan media pad Selasa (29/11)
Ganjar Pranowo menepis jika dirinya merubah warna rambut usai pernyataan jokowi itu, ia sebut jika foto yang di unggah itu diambil pada 21 september 2022.
Saat ditanya soal kriteria capres yang disampaikan Jokowi, Ganjar Pranowo tidak menganulir dan hanya menyampaiakan agar korban gempa Cianjur untuk segera dibantu. (ifn)
Discussion about this post