Suaranusantara.com – Setelah ramai kegiatan Musra (musyawarah rakyat) relawan pro Jokowi yang mengusulkan beberapa nama tokoh Capres dan Cawapres untuk pada Pilpres 2024 nanti, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) pun turut serta memunculkan nama rekomendasi tokoh sebagai pemimpin masa depan.
Hanya kali ini, PSI memunculkan nama potensial sebagai calon gubernur (Cagub) DKI Jakarta dengan skema pengumpulan suara (voting) terhadap nama-nama yang dimunculkan oleh PSI.
Diketahui, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta memunculkan 9 nama yang dianggap potensial sebagai Calon Gubernur (Cagub) untuk mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2024 mendatang.
Sembilan nama kandidat Cagub DKI tersebut dipilih berdasarkan kajian dan seleksi yang dilakukan internal PSI DKI dan disampaikan melalui platform yang dibuat PSI dengan nama “Rembuk Rakyat Jakarta”.
“Proses seleksi dilakukan dengan penuh transparansi dan objektivitas. Kami telah menetapkan kriteria yang komprehensif untuk memastikan bahwa calon (gubernur-red) tersebut dipilih lantaran memiliki integritas, kompetensi, dan visi yang kuat untuk memajukan Jakarta.” jelas Ketua DPW PSI DKI Elva Qolbina, saat konferensi pers di kantor DPW PSI DKI, (17/5/2023).
Elva menuturkan bahwa program ini bertujuan untuk menghimpun partisipasi masyarakat Jakarta dalam menentukan Cagub Jakarta pada Pilkada Jakarta 2024 mendatang.
“Kami sangat bersemangat menghadirkan ‘Rembuk Rakyat Jakarta’ sebagai wujud nyata dari komitmen PSI dalam mendorong partisipasi publik yang lebih luas dan lebih besar,” ujarnya.
Dalam seleksi, lanjut Elva, PSI sangat menyoroti terkait keberagaman dan keadilan penentuan nama kandidat. Dirinya menilai bahwa hal tersebut menjadi aspek penting dalam menentukan pemimpin Jakarta.
“Proses seleksi dilakukan dengan mempertimbangkan latar belakang dan pengalaman yang beragam dari para calon (gubernur-red). Kami ingin memastikan bahwa suara seluruh rakyat Jakarta, tanpa memandang latar belakang mereka, didengar dan diwakili dengan baik,” paparnya.
Sembilan nama kandidat Cagub DKI itu adalah :
1.Grace Natalie (Ketua Dewan Pembina Partai PSI),
2.Gibran Rakabuming (Wali Kota Solo),
3.Heru Budi Hartono (Pj Gubernur DKI Jakarta),
4.Tri Rismaharini (Menteri Sosial),
5.Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat),
6.Bima Arya (Wali Kota Bogor),
7.Dudung Abdurachman (Kepala Staf TNI Angkatan Darat),
8.Ahmad Zaki Iskandar (Bupati Tangerang),
9.Muhammad Fadil Imran (Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri).
PSI, sambung Elva, mengundang seluruh masyarakat Jakarta untuk mengunjungi dan menggunakan platform “Rembuk Rakyat Jakarta” yang bisa diakses melalui situs web resmi PSI.
Dengan platform ini, PSI berharap masyarakat Jakarta dapat berpartisipasi secara aktif dan memberikan kontribusi nyata dalam menentukan arah politik Jakarta kedepan.
“PSI berkomitmen untuk menjaga integritas dan transparansi dalam menjalankan proses ini. Kami akan memastikan bahwa suara dan aspirasi masyarakat Jakarta yang diungkapkan melalui ‘Rembuk Rakyat Jakarta’ akan menjadi acuan utama bagi PSI dalam menentukan dukungan terhadap salah satu calon gubernur,” pungkasnya.(ADT)
Discussion about this post