Suaranusantara.com – Sandiaga Uno merespon isu dirinya bakal menjadi Cawapres Ganjar Pranowo. Ia menegaskan, keputusan itu berada di tangan pimpinan PPP.
“Terpilih atau tidak itu bukan hak kita, itu murni dari Allah,” ujar Ketua Bapilu PPP, Sandiaga di Jakarta Senin (7/8/2023).
Rumor PPP mencalonkan Sandiaga jadi cawapres Ganjar Pranowo mulai terdengar sejak jadi Ketua Bapilu PPP. Meski begitu ia tidak mau berandai-andai atas keputusan tersebut.
“Saya nggak mau berandai-andai, itu putusan pimpinan, bagi saya, saya pernah meninggalkan posisi wagub untuk berjuang,” ujarnya.
Sandiaga menuturkan saat ini dengan jabatan sebagai Menparekraf hanya ingin fokus untuk bangun ekonomi. Karena itu amanat yang disampaikan Presiden Joko Widodo sejak ditunjuk sebagai menteri.
“Saya yakin kalau kita luruskan niat untuk bangun negeri, kita akan dapat hasil terbaik,” tutupnya.(Edw)
Discussion about this post