Suaranusantara.com – Nama Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) masih sering dikaitkan dalam perpolitikan Indonesia meski sudah tidak menjabat sebagai Presiden.
Salah satu partai yang sering mengaitkan Jokowi adalah PDIP, termasuk dalam kasus yang menimpa Hasto Kristiyanto.
Bahkan, politikus senior PDIP Panda Nababan mengatakan kekacauan yang terjadi di partainya merupakan ulah Jokowi.
Menanggapinya, Jokowi mengatakan bahwa dirinya saat ini sudah tak di Jakarta lagi.
Maka dari itu, dia meminta agar tidak selalu mengaitkan dirinya dalam hal-hal yang terjadi di Jakarta.
“Saya itu di Solo. Ke Jakarta kalau ada mantenan (undangan pernikahan). Jangan semua hal dikaitkan dengan saya. Masak sampai urusan untuk pelatih PSSI dikaitkan dengan saya, hubungannya apa,” ujar Jokowi Selasa (14/1/2025).
Meski demikian, Jokowi tak terganggu dengan berbagai macam dinamika politik tersebut.
“Ya biasa aja,” katanya.
Discussion about this post