Kabupaten Tangerang – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif menyatakan siap mendukung terutama pada aspek keamanan gelaras Asian Games 2018.
Pihaknya, akan mendirikan posko terpadu dengan berbagai unsur pengamanan yang ada di Kabupaten Tangerang.
“Kami akan dirikan posko pengamanan di sekitaran venue. Posko itu, untuk memastikan pelaksanaan pertandingan Asian Games terbebas dari gangguan keamaman yang diisi unsur polisi, TNI, dan Satpol PP,” ujarnya.
Selain membangun posko, Sabilul mengungkapkan, pihaknya juga telah membentuk satuan tugas (Satgas) khusus untuk mengamankan penyelenggaraan Asian Games 2018.
“Selain itu, kami juga sudah membentuk satgas atau tim yang merupakan unit khusus mengamankan Asian Games 2018,” ujarnya.
Ia berharap, dengan sinergitas yang baik antara Polisi, TNI, dan Pemerintah Daerah, penyelenggaraan Asian Games di Kabupaten Tangerang dapat berjalan baik.
“Semoga dengan persiapan yang telah kita lakukan, pelaksanaan Asian Games 2018 dapat berjalan maksimal,” tandasnya. (yogi/nji)