Suaranusantara.com – Uruguay keluar sebagai juara Piala Dunia U-20 2023. La Celeste Olimpica mengangkat trofi usai mengalahkan Italia di partai puncak.
Final Piala Dunia U-20 mempertemukan Uruguay vs Italia. Laga berlangsung di Estadio Ciudad de La Plata, Argentina, Senin (12/6/2023) pagi WIB.
Uruguay tampil dominan sepanjang 2×45 menit. Skuad asuhan Marcelo Broli itu melepaskan 15 tembakan (4 on target) berbanding 3 percobaan milik Italia.
Meski begitu, Uruguay kesulitan membongkar pertahanan Italia pada babak pertama. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Kebuntuan pecah di babak kedua, tepatnya memasuki menit ke-86. Luciano Rodriguez mencetak gol untuk Uruguay.
Rodriguez menanduk masuk bola umpan lambung Alan Matturro di kotak penalti. Skor 1-0 untuk Uruguay menjadi hasil akhir pertandingan.
Bagi Italia, ini pertama kali mereka mencapai final Piala Dunia U-20. Sejatinya Azzurrini -julukan Timnas Italia U-20- tampil impresif dengan mengalahkan tim seperti Brasil, Inggris, Kolombia, dan Korea Selatan dalam perjalanan mereka ke partai puncak.
Namun, Italia mendapat gelar hiburan setelah Cesare Casadei meraih Sepatu Emas sebagai top skor turnamen dengan 7 gol dalam enam laga. Pemain Chelsea yang tengah di pinjamkan ke Reading itu juga terpilih sebagai Pemain Terbaik turnamen. ( RIFKY/M-UBL )
Discussion about this post