Suaranusantara.com – Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat berharap Pilkada Sumatera Utara (Sumut) terhindar dari praktik kecurangan sebagai terjadi di Pilpres 2024.
Terlebih, salah satu kandidat di Pilgub Sumut adalah menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Muhammad Bobby Afif Nasution.
“Jadi biarkanlah Pilkada Sumatra Utara ini bisa digelar dan berlaga secara fair dan kami wanti-wanti betul jangan sampai lagi terjadi praktik seperti Pemilu Februari lalu,” tutur Djarot, Minggu (28/7/2028).
Sebab, menurut Djarot kecurangan yang terjadi di Pilpres 2024Â telah membuat masyarakat Indonesia trauma.
“Masyarakat sudah trauma dengan Pemilu Februari kemarin,” katanya.
Discussion about this post