SuaraNusantara.com – Hasbi Hasan penuhi panggilan komisi anti rasuah (KPK) hari ini, Rabu, 24 Mei 2023.
Sekretaris Mahkamah Agung (MA) tersebut memenuhi panggilan kasus dugaan suap penanganan perkara di MA.
Hasbi telah ditetapkan sebagai tersangka dalam keterlibatannya dalam kasus suap menyuap tersebut.
Hasbi tiba digedung KPK pada pukul 10.00.WIB dengan mengenakan kemeja putih dan dibalut dengan jaket.
Saat dirinya ditanya rekan media terkait kemungkinan dirinya akan langsung ditahan, Hasbi ungkap belum tau.
“Nanti kita bicara, ya, kita nggak tahu nanti,” ujar Hasbi
Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan KPK juga memanggil mantan Komisaris BUMN Dadan Tri Yudianto sebagai tersangka hari ini. Pemeriksaan dilakukan setelah pekan lalu keduanya meminta penundaan untuk diperiksa.
“Sesuai dengan konfirmasi yang disampaikan para tersangka kepada tim penyidik, benar para tersangka akan hadir di gedung Merah Putih KPK,” kata Ali. (Alief)
Discussion about this post