Suaranusantara.com- Jawa Timur, bagian timur Pulau Jawa, menyajikan sejumlah pantai memukau yang menjadi destinasi unggulan para wisatawan.
Keindahan alam pantai seringkali menjadi pilihan utama saat liburan, memberikan pengalaman tak terlupakan dengan beragam aktivitas yang bisa dinikmati, mulai dari bermain pasir hingga berenang.
Berikut adalah lima pantai tercantik di Jawa Timur yang patut Anda kunjungi:
Pantai Sukamade, Banyuwangi
Terletak di Taman Nasional Meru Betiri, pantai ini memungkinkan wisatawan menyaksikan aktivitas penyu bertelur. Selain penyu, Anda juga dapat bertemu dengan hewan dilindungi lainnya seperti elang Jawa atau macan tutul.
Pantai Pulau Merah, Banyuwangi
Dikenal dengan pasir berwarna merahnya, pantai ini di Desa Sumberagung menawarkan pemandangan yang memikat. Terkenal juga sebagai tempat untuk berselancar karena ombaknya yang tinggi.
Pantai Watu Karung, Pacitan
Terletak di Desa Watu Karung, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan, pantai ini menawarkan pasir putih yang indah serta Batu Goa Lebar, batu besar dengan celah-celah mirip goa. Dilengkapi dengan fasilitas wisata seperti penginapan dan warung makan.
Pantai Pasir Putih, Situbondo
Terletak di Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, pantai ini dikenal dengan ombaknya yang tenang, pasir putih, dan air bersih, menambah daya tarik wisatawan.
Pantai Balekambang, Malang
Berlokasi di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Malang, pantai ini memiliki Tanah Lot yang mirip dengan yang ada di Bali. Pasir putih, berbagai wahana seperti ATV, flying fox, camping ground, dan toko souvenir menambah pesonanya.
Dengan keindahan alam yang memikat dan berbagai aktivitas yang ditawarkan, pantai-pantai di Jawa Timur menjadi pilihan menarik bagi para wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam Indonesia.(kml)
Discussion about this post