Suaranusantara.com- Ari Lasso secara mengejutkan tiba-riba pada Jumat 25 Oktober 2024 mengumumkan bahaa dirinya telah resmi bercerai dari Vitta Dessy.
Pengumuman perceraiannya itu diumumkan langsung oleh Ari Lasso melalui laman media sosial Instagram @ari_lasso.
Ari Lasso mengatakan bahwa perceraian telah terjadi sejak Februari 2024 lalu.
“Uhm.. Jujur sy bingung mau mulai dr mana dan menulis apa, krn ini bukan kabar baik yg penting utk diumumkan apalagi dicontoh. Jadi, terhitung sejak Februari 2024 (tepat silver anniversary). Saya dan Vitta Dessy sudah resmi bercerai,” tulis Ari Lasso di laman Instagram @ari_lasso Jumat 25 Oktober 2024.
Hal ini pun sahabat semasa SMA yang juga sesama musisi Tanah Air melontarkan ledekan guyon yang menyebutkan bahwa akhirnya Ari merasakan juga jadi duda.
Mengingat Ahmad Dhani juga pernah menjadi duda usai bercerai dari Maia Estianty.
Guyon itu dilontarkan oleh Ahmad Dhani melalui laman komentar di unggahan Ari Lasso
“Akhirnya ngerasain juga jadi duda,” ujar Ahmad Dhani melalui komentarnya @ahmaddhaniofficial pada Sabtu 26 Oktober 2024.
Ari Lasso pun membalasnya dengan menyebut rada telat. “Rada telat”,” kata ayah empat anak itu.
Candaan ringan ini menjadi bukti kuatnya persahabatan mereka, sekaligus hiburan bagi para pengikut mereka di media sosial.
Diketahui, Ari selama setengah tahun lebih atau tepatnya delapan bulan ini diam menyimpan kabar perceraiannya.
Namun pada akhirnya, Ari memutuskan untuk mengklarifikasi soal perceraiannya dengan Vitta yang ternyata telah terjadi sejak Februari 2024.
Mirisnya perceraian terjadi usai pernikahan menginjak 25 tahun atau pernikahan perak.
Mengingat Ari dan Vitta mengikat janji suci pernikahan pada 8 Februari 1999 silam dan dikaruniai empat orang anak.
Discussion about this post