
Jakarta-SuaraNusantara
Dirjen Aplikasi Informatika Kemenkominfo, Semuel Abrijani, mengatakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) telah memblokir enam domain penyedia emotikon berkonten pornografi di WhatsApp (WA).
Enam Domain Name System (DNS) itu, di antaranya tenor.com; api.tenor.com; dan blog.tenor.com, merupakan pihak ketiga yang bertindak sebagai penyedia konten berformat Graphics Interchange Format (GIF) yang dapat diakses pengguna aplikasi WhatsApp.
“Kami sudah lakukan pemblokiran ada enam DNS sudah dikirimkan ke para operator untuk dilakukan pemblokiran. Ada enam DNS aplikasinya Tenor kita sudah block,” ujar Semuel Abrijani kepada wartawan di Gedung Kemenkominfo, Jakarta, Senin (6/11/2017).
Selain melakukan pemblokiran, pihak Kemenkominfo ingin WhatsApp juga aktif melakukan tindakan preventif soal penyebaran konten-konten yang ada di platform WhatsApp,
Kemenkominfo juga melayangkan protes kepada Facebook sebagai pemilik layanan aplikasi WhatsApp terkait adanya konten porno dalam emotikon berformat GIF.
Penulis: Yon K