Suaranusantara.com – Presiden Terpilih di Pilpres 2024, Prabowo Subianto akan segera menemui Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Hal itu disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Senin (9/9/2024).
Muzani mengatakan, pertemuan Prabowo dan megawati akan dilakukan sebelum pelantikan ketum gerindra itu sebagai sebagai Presiden RI periode 2024-2029.
“Insyaallah akan terjadi. Mudah-mudahan. Pokoknya insyaallah akan terjadi sebelum pelantikan,” katanya.
Diketahui, Megawati dan Prabowo merupakan rival dalam pilpres 2024.
Dimana Prabowo maju sebagai calon presidengan bersama anak pertama Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, sementara Megawati mengusung kadernya Ganjar Pranowo dan Mahfud MD untuk menjadi lawan Prabowo-Gibran.
Discussion about this post