Suaranusantara – Maarten Paes dipastikan dapat melakukan debutnya membela Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi. Kepastian tersebut disampaikan oleh Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, setelah pertemuan Match Coordination Meeting (MCM) di Jeddah, pada Rabu (4/9/2024).
Paes, yang sebelumnya dikabarkan terlambat didaftarkan, kini dinyatakan siap memperkuat Indonesia dalam pertandingan berikutnya.
Timnas Indonesia, yang dikenal dengan julukan Skuad Garuda, dijadwalkan akan bertanding melawan tuan rumah Arab Saudi pada matchday pertama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Jumat (6/9/2024) dinihari, WIB.
Meski begitu, keputusan untuk langsung menurunkan Paes atau tidak masih bergantung pada pelatih kepala, Shin Tae-yong.
“Hari ini sudah selesai kegiatan MCM untuk pertandingan Arab Saudi kontra Indonesia. Pada saat MCM disampaikan dan disahkan bahwa Paes bisa dimainkan di laga tersebut,” ujar Sumardji dalam pernyataannya.
Ketua Badan Tim Nasional itu juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh penggemar Timnas Indonesia atas doa dan dukungannya. Ia mengungkapkan bahwa usaha federasi untuk memperjuangkan Maarten Paes akhirnya berbuah manis.
“Terima kasih sebesar-besarnya untuk Pak Erick Thohir atas usaha yang sudah dilakukan sehingga Maarten Paes bisa dimainkan secepatnya,” tambah Sumardji.
Sebelumnya, Maarten Paes disebut baru bisa melakukan debutnya saat Timnas Indonesia menjamu Australia pada 10 September mendatang. Hal ini dikarenakan pendaftaran pemain untuk laga Arab Saudi vs Indonesia ditutup pada 5 Agustus.
Namun, Maarten Paes akhirnya disahkan untuk membela Indonesia pada 18 Agustus setelah Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) mengabulkan banding PSSI. Sebelumnya, Paes sempat terganjal regulasi FIFA, namun dengan keputusan ini, ia kini sudah bisa bergabung dan siap memberikan kontribusinya untuk Timnas Indonesia.
Discussion about this post