Suaranusantara.com – Pantai Ujung Piring yang terletak di Dusun Jambu, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, memiliki pesona alam pantai yang khas di wilayah tersebut.
Tempat ini merupakan Destinasi wisata yang bagus dan ini menjadi pilihan menarik untuk menikmati liburan bersama keluarga. Pasir putih yang bersih dan air laut berwarna biru jernih menjadi daya tarik utama Pantai Ujung Piring, sementara ketenangan suasana pantai ini karena minimnya pengunjung menambah kesan eksklusif.
Selain pantai dan pasir putih, panorama sekitar juga memikat dengan kehadiran rawa, tambak, dan pepohonan yang memperindah alam sekitar. Berbagai aktivitas dapat dinikmati di Pantai Ujung Piring, mulai dari menikmati panorama pantai, menyaksikan matahari terbenam, hingga bermain air.
Bagi pengunjung Di hari Weekday, tiket masuk Pantai Ujung Piring tidak dikenakan Biaya, namun pada hari Minggu atau libur nasional akan dikenakan tiket masuk seharga Rp 5.000. Harga tiket masuk bisa mengalami perubahan tergantung pada hari dan kondisi tertentu.
Perjalanan menuju Pantai Ujung Piring memakan waktu sekitar 30 menit dengan jarak tempuh sekitar 14,7 kilometer dari pusat Kabupaten Jepara. Rute perjalanan akan melalui Jalan Jepara-Bangsri dan Jalan Monggo-Bondo. Pantai Ujung Piring berlokasi di sebelah Pantai Blebak.
Discussion about this post