Kabupaten Tangerang – Pesepakbola Timnas U-23 M. Hambali Tolib (18) memilih menghabiskan waktu Idul Fitri bersama keluarganya, di Tegalbaju, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu (5/6/2019).
Mengawali Idul Fitri dengan Salat Ied bersama keluarga, Hambali kemudian berziarah.
“Lalu selebihnya di rumah, ziarah makam kakek nenek, lalu ngumpul keluarga besar. Enggak kemana-mana,” tutur Hambali.
Pemain muda yang dijuluki Lionel Messi dari Lamingan ini mengaku lebih memilih berkumpul terlebih dahulu dengan keluarga sepulangnya dari pertandingan Merlion Cup antara Timnas U-23 dengan PSIM di Singapura, tiga hari lalu. Pasalnya, malamnya bersama Garuda muda lain harus bertolak kembali ke Negeri Singa tersebut.
“Kita kerja keras dulu sampai tanggal 10 nanti. Jadi saat dikasih pulang gini, dipakai untuk kumpul keluarga,” tuturnya.
Hambali tak menyangka jika gaya permainannya di lapangan hijau akan disamakan dengan Messi.
“Enggak nyangka, masih jauh sebenarnya. Tapi itu jadi motivasi untuk bermain lebih baik lagi di lapangan,” kata gelandang Persela ini.
Sebab, jika sudah berada di lapangan, ia tidak memikirkan hal lain. Hanya konsentrasi penuh pada permainan.
“Berdoa, selebihnya lepas saja. Fokus sama di lapangan, enggak mikirin apa-apa lagi,” imbuhnya.(don/and)
Discussion about this post