Suaranusantara.com – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung mengatakan bahwa dirinya telah mempersiapan diri hingga jauh-jauh hari untuk mengikuti acara pembekalan atau retreat kepala daerah di Lembah Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah pada 21-28 Februari mendatang.
Bahkan, kata Pramono, barang bawaannya telah tiba di Magelang.
“Yang pertama, besok pagi saya akan berangkat ke Magelang. Semua perlengkapan sebenarnya sudah saya siapkan. Saya memang orang yang selalu menyiapkan dengan apa sebelumnya. Bahkan barang saya sekarang sudah di Magelang,” kata Pramono usai melakukan serah terima jabatan dengan Pj Gubernur DKI Teguh Setyabud, Kamis (20/2/2025).
Politisi PDI Perjuangan itu mengaku akan mengikuti retreat dengan sepenuh hati.
“Tapi intinya gini, saya akan mengikuti sepenuhnya. Mulai dari hari pertama sampai dengan tanggal 28. Acara terakhir adalah pengarahan Presiden. Dan di dalamnya tentunya baik Kementerian Negeri, semua menteri akan memberikan arahan. Kemudian juga Lemhanas dan sebagainya, saya akan mengikuti,” tuturnya.
Sementara wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno, kata Pramono, akan bergabung dalam retreat pada 27 dan 28 Februari 2025.
“Bang Dul akan bergabung tanggal 27-28. Sehingga dengan demikian, saya berdua, saya dan Bang Dul siap mengikuti sepenuhnya,’ucapnya
Discussion about this post