Bandara – PT Angkasa Pura (AP) II membuka Halal Park di Terminal 3 Domestik, Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang. Halal Park merupakan wisata belanja yang disediakan bagi para pengguna jasa bandara.
Direktur Utama PT AP II M. Awalludin mengatakan, pembukaan Halal Park terinspirasi dari Halal Park yang terdapat di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
“Jadi alhamdulillah berdasarkan masukan dari Presiden melalui Menteri BUMN pada saat meresmikan Halal Park di kawasan GBK, 16 April lalu kemudian dari situ Bu Menteri memberikan arahan kepada kami untuk juga membangun di bandara,” kata Awalludin, Jumat (24/5/2019).
Awalludin mengungkapkan, saat ini Halal Park baru teriai 41 tenant. Namun, direncanakan akan dilengkapi menjadi 130 tenant.
“Hari ini kami operasikan baru 30 persennya dari rencana keseluruhan Halal Park di tempat ini. Jadi kami mengoperasikan 41 modular dengan berbagai jenis-jenis UKM berbasis industri halal dan kemudian akan menyusul lengkap seluruhnya 120 modular. Jadi kalau 41 modular hari ini sepertiga nya saja,” bebernya.
Meski akan terus dibuka sampai setelah Lebaran, namun diresmikannya Halal Park sebelum Lebaran agar pengunjung saat arus mudik nanti dapat mengunjungi Halal Park sebelum atau saat mendarat.
“untuk produk sendiri bermacam-macam. Ada fashion, makanan dan minuman halal, membuka layanan konsultasi untuk pembiayaan berbasis syariah. Hari ini kami buat program diskon, untuk pegawai Kombata terus juga kami beri diskon 20 persen untuk transaksi pembayaran dengan jumlah tertentu,” paparnya.(aul/and)
Discussion about this post