Suaranusatnara.com- Jika Anda sedang mempersiapkan pendaftaran CPNS 2024, salah satu persyaratan penting yang perlu Anda perhatikan adalah penggunaan e Meterai.
Namun, sebelum Anda membeli dan menggunakannya, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui untuk memastikan materai elektorinik yang Anda gunakan adalah yang asli dan sah. Berikut adalah panduan lengkap tentang cara membeli, menggunakan, dan membedakan materai elektorinik yang asli dari yang palsu.
Dalam persiapan pendaftaran CPNS 2024, penggunaan meterai menjadi salah satu syarat penting yang harus dipenuhi. Materai ini, yang diterbitkan oleh Perum Peruri, digunakan untuk melengkapi dokumen elektronik seperti surat lamaran dan surat pernyataan.
Agar tidak keliru, berikut adalah panduan cara membeli, menggunakan, serta membedakan materai elektorinik yang asli dari yang palsu.
Cara Membeli:
Untuk membeli materai elektorinik , ikuti langkah-langkah berikut:
Kunjungi laman resmi e-Meterai di https://meterai-elektronik.com/.
Login jika Anda sudah memiliki akun, atau klik “Daftar Sekarang” untuk membuat akun baru.
Setelah login, pilih opsi “Beli e-Meterai.”
Tentukan jumlah materai elektorinik yang dibutuhkan dan klik “Beli.”
Konfirmasi pembelian dengan centang kotak “Syarat & Ketentuan Pembatalan Pembelian Kuota” dan klik “Lanjutkan.”
Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi.
Setelah pembayaran berhasil, lakukan refresh pada tab.
Untuk mengecek kuota e-Meterai, klik menu “Kuota E-Meterai” lalu pilih “Lihat Kuota.”
Unduh bukti pembelian e-Meterai dengan klik “Download.”
Materai elektorinik kini siap digunakan.
Cara Membubuhkan:
Akses kembali https://meterai-elektronik.com.
Klik menu “Pembubuhan” dan pilih “Pembubuhan Dokumen.”
Klik “Saya Mengerti.”
Siapkan dokumen yang telah ditandatangani dalam format PDF.
Klik “Upload Dokumen” dan pilih file PDF dari komputer Anda.
Tempatkan materai elektorinik di lokasi yang tepat pada dokumen.
Klik “Lanjutkan” dan isi keterangan yang diperlukan.
Jika posisi materai elektorinik belum sesuai, klik “Batalkan” untuk menyesuaikan.
Setelah selesai, refresh tab dan periksa statusnya.
Unduh dokumen yang telah dibubuhi e-Meterai dengan klik “Download.”
Cara Membedakan Mterai elektorinik Asli dan Palsu:
Untuk memastikan materai elektorinik yang Anda gunakan adalah yang asli, Anda bisa mengeceknya dengan beberapa cara berikut:
Menggunakan PDF Acrobat Reader:
Buka dokumen yang telah dibubuhi e-Meterai dengan Acrobat Reader.
Klik dua kali pada materai elektorinik , lalu pilih “Signature Properties.”
Klik “Show Signer’s Certificate” untuk memeriksa validasi.
Verification Peruri:
Kunjungi situs https://verification.peruri.co.id.
Seret file dokumen ke bagian “Drag and Drop.”
Centang kotak “Saya Bukan Robot” dan periksa validasi materai elektorinik
TTE Kominfo:
Akses laman https://tte.kominfo.go.id/verifyPDF.
Unggah dokumen PDF dan klik “Tampilkan” untuk memeriksa data materai elektorinik
Dengan mengikuti panduan ini, Anda bisa memastikan bahwa materai elektorinik yang digunakan dalam dokumen pendaftaran CPNS 2024 adalah yang asli dan sesuai dengan ketentuan.
Discussion about this post