Suaranusantara.com – Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Ganjar Pranowo mengisyaratkan bahwa partainya tidak akan bergabung ke pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Meski demikian, Ganjar menegaskan semua keputusan berada ditangan Ketua Umum DPI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
“Merapat atau tidak sudah menjadi keputusan rakernas dan diserahkan kepada Ketua Umum. Tinggal kita tunggu keputusan Ketua Umum,” ujar Ganjar, Kamis (17/10/2024).
Ganjar lalu menyinggung tidak adanya kader PDI Perjuangan yang dipanggil oleh Prabowo ke kediamannya di Kertanegara beberapa hari lalu.
“Tapi kalau Anda melihat dari indikasinya rasanya kemarin mulai dikumpulkan kandidat-kandidat menteri, Anda tinggal melihat. Rasanya tidak ada dari PDIP,” Ujar Ganjar.
“Anda bisa mengartikan sendiri ketika gabung pasti ada representasi (dari PDI Perjuangan),” tambahnya.
Disisi lain, Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco mengatakan nama-nama calon menteri yang dipanggil ke Kertanegara itu masih dinamis.
“Ya pada hari ini jadi pemanggilan atau mengundang wakil menteri dan kepala badan sudah kita selesaikan, mungkin masih ada satu-dua nanti yang dinamis sampai dengan tanggal 18 atau terakhir 19,” kata Dasco di kediaman Prabowo, Selasa (15/10/2024).
Discussion about this post