Suaranusantara.com – Otorita IKN, Basuki Hadimuljono mengusulkan agar Presiden Prabowo Subianto memberikan lahan gratis di Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk negara sahabat.
Usul tersebut bertujuan supaya ibu kota anyar yang berlokasi di Kalimantan Timur itu bisa segera dipadati.
“Saya tegaskan bahwa bukan saya yang memutuskan (pemberian lahan gratis di IKN kepada negara sahabat),” kata Basuki dalam keterangannya, Sabtu (15/2/2025).
“Saya sampaikan bahwa saya akan mengusulkan kepada Bapak Presiden (Prabowo Subianto) sebagai langkah untuk menarik mereka lebih cepat,” tambahnya.
Dia berharap sejumlah kantor kedutaan bisa berdiri di IKN sebelum 2028.
Target ini juga sejalan dengan harapan IKN menjadi ibu kota politik.
Lebih lanjut, Basuka mengatakan pihaknya telah menyiapkan lahan 62,9 hektare sebagai lokasi diplomatic compound.
Menurut dia, kantor-kantor kedutaan asing memang seharusnya sudah mulai dibangun di IKN.
Discussion about this post