Suaranusantara.com- Bali bukan hanya destinasi wisata budaya dan alam siang hari, tetapi juga menawarkan pesona malam yang tak kalah menarik.
Berikut beberapa tempat wisata malam yang dapat Anda kunjungi bersama keluarga atau teman-teman:
1. Pasar Kreneng
Pasar Kreneng adalah pasar yang sangat terkenal di kalangan warga Kota Denpasar. Buka setiap hari dari subuh hingga malam, pasar ini menawarkan berbagai kebutuhan sehari-hari.
Baca Juga:Â Ali Ngabalin Minta PDIP Tak Sebar Hoax soal Jokowi: Pemilu Sudah Kelar
Selain belanja, Anda bisa memilih antara kunjungan pagi atau malam (Pasar Asoka) untuk merasakan atmosfer pasar yang ramai dengan jajanan harga terjangkau.
2. Wisata Mancing di Pulau Serangan
Bagi para pencinta memancing, Pulau Serangan adalah tempat yang tepat untuk menyalurkan hobi. Disarankan untuk menyewa jukung, kapal nelayan tradisional, untuk menikmati hasil pancingan terbaik. Ombak yang tenang di sekitar pulau membuat pengalaman memancing semakin menyenangkan.
3. Monumen Bajra Sandhi
Monumen Bajra Sandhi, juga dikenal sebagai Monumen Perjuangan Rakyat Bali, bukan hanya tempat bersejarah tetapi juga menjadi tempat santai bagi warga dan wisatawan. Anda dapat menikmati keindahan sejarah Bali dengan harga tiket masuk yang terjangkau.
4. Titik Nol Lapangan Puputan Kota Denpasar
Titik Nol Kilometer di Kota Denpasar, yang terletak di depan Kantor Walikota Denpasar, merupakan lokasi strategis yang menarik banyak pengunjung setiap hari. Area di sekitar Patung Catur Muka kini telah diubah menjadi daya tarik tersendiri dengan air mancur yang menambah pesonanya.
Discussion about this post