Pandeglang – Seorang pendaki Gunung Karang Kabupaten Pandeglang dikabarkan meninggal saat hendak melakukan ziarah, Senin (25/2/2019). Korban diketahui bernama Jaenudin yang diduga meninggal akibat penyakit yang dideritanya.
Jaenudin yang merupakan warga Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak mendaki ke surut tujuh gunung karang bersama lima rekannya diantaranya Ajiji Rahmat, Makmur, Dede Setiawan, Sartono, dan Sahani sebagai pemandu melalui Kampung Kaduengang, Kecamatan Cadasari.
Kapolsek Cadasari, AKP Asari membenarkan adanya pendaki yang meninggal di Gunung Karang. Awalnya korban bersama empat temannya didampingi seorang warga setempat mendaki Gunung Karang untuk melakukan ziarah sumur tujuh
“Keenam orang pendaki melakukan pendakian mulai jam 14.00,” kata Asari, Selasa (26/2/2019).
Setelah sampai tujuan sekitar pukul 17:00 WIB mereka berenam melakukan sholat asar dan mandi di Sumur Tujuh. Namun tak lama kedua rekanya melihat korban mengalami kesakitan.
“Tidak lama kemudian temannya Mahmur dan Ajiji Rahmat melihat korban kesakitan sambil memegang dada langsung korban terjatuh tersungkur lalu teman lainnya berusaha menolong namun korban tidak tertolong dan meninggal dunia dilokasi,” katanya. (aep/nji)
Discussion about this post