
Jakarta-SuaraNusantara
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menunjuk Marsekal Madya (Marsdya) Yuyu Sutisna sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU). Pelantikan Yuyu sebagai KSAU dilakukan di Istana Negara, Rabu (17/1/2018).
Yuyu saat ini menjabat Wakil KSAU. Dia akan menggantikan Marsekal Hadi, yang telah diangkat Presiden Jokowi jadi Panglima TNI.
Dilahirkan di Bandung, Jawa Barat, 55 tahun silam, Yuyu mulai sebagai penerbang pesawat tempur TNI AU sejak 1986. Pesawat yang pernah dia terbangkan terutama  F-5E/F Tiger II.
Tahun 2012 silam, Yuyu menjadi Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Iswahyudi, Madiun. Dari sini karirnya terus melaju, seperti menjadi Staf Khusus KSAU di tahun 2015 hingga Panglima Komando Pertahanan Udara Nasional (Pangkohanudnas) pada 2017.
Tak lama menjabat sebagai Pangkohanudnas, di tahun yang sama dia dipercaya menjadi Wakil KSAU, hingga akhirnya sekarang akan menjabat sebagai KSAU.
Penulis: Rio