Suaranusantara.com- Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Nias (Yapetri) Marinus Gea menghadiri acara Wisudawan Proggram Diploma dan Sarjana ke II Universitas Nias di Auditorium STT BNKP Sunderman Jalan Pendidikan, Gunungsitoli, Sumatera Utara, Selasa 19 Desember 2023.
Marinus Gea menyoroti pentingnya pembangunan sumber daya manusia dalam menghadapi disrupsi yang akan semakin berkembang ke depan.
“Dunia pendidikan menghadapi tantangan besar di era disrupsi teknologi yang terus berkembang. Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor pendidikan menjadi krusial untuk memastikan siswa dan pendidik dapat menghadapi perubahan yang cepat dan mendukung inovasi yang diperlukan dalam pembelajaran” ujar Marinus Gea kepada Suaranusantara.com, Selasa 19 Desember 2023.
Baca Juga:Â 3 Olahraga Kardio yang Bisa Membakar Kalori dengan Cepat dan Efektif
Marinus Gea sampaikan jika peran utama pembangunan SDM dalam dunia pendidikan adalah untuk mempersiapkan dosen, dan tenaga pendidik dengan keterampilan yang sesuai dengan tuntutan zaman.
“Ini tidak hanya mencakup pemahaman teknologi, tetapi juga kreativitas, kemampuan berpikir kritis, dan kemahiran interpersonal yang diperlukan untuk mengelola lingkungan belajar yang berubah-ubah” imbuhnya
“SDM yang terampil akan memperkuat sistem pendidikan untuk lebih adaptif terhadap perubahan. Tenaga pendidik yang mampu mengintegrasikan teknologi ke dalam kurikulum, menyediakan pendekatan pembelajaran yang lebih berorientasi pada mahasiswa, dan menggunakan alat pembelajaran digital akan memastikan bahwa mahassiswa siap menghadapi dunia yang terus berubah” tambahnya
Baca Juga:Â Anies Baswedan Kunjungi Banten, Kampanye di GGR Ciceri
Tidak hanya itu, Marinus Gea juga mengatakan beberapa hal penting yang harus diperhatikan setelah memasuki dunia kerja. Menurutnya dengan pengembangan keterampilan yang dimilik oleh wisudawan hal itu mampu beradaptasi dalam perubahan disrupsi.
“Pengembangan keterampilan, dan adaptasi terhadap perubahan teknologi adalah poin kunci yang harus diperhatikan” ucapnya
“Lulusan baru dihadapkan pada tantangan besar untuk tetap relevan di pasar kerja yang terus berubah. Oleh karena itu, pembangunan SDM menjadi landasan yang vital bagi para lulusan untuk bisa bersaing dalam lingkungan yang dinamis” katanya
Baca Juga:Â Polisi Gunakan Lie Detector untuk Periksa WN Korsel Terkait Kematian Petugas Imigrasi
Diakhir, Marinus Gea sampaikan dengan memahami pentingnya pembangunan SDM, lulusan baru dapat mempersiapkan diri mereka untuk menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang yang muncul di tengah disrupsi.
“Investasi pada pengembangan diri dan keterampilan akan menjadi fondasi kuat bagi kesuksesan mereka di masa depan” tutup Marinus Gea
Discussion about this post