Suaranusantara.com – Menteri ATR/BPN, Agus Harimurty Yudhoyono (AHY) berhasil selamatkan uang negara di tahun 2023 sebanyak 13 triliun rupiah.
Diketahui, AHY menyampaikan laporannya atas program gebuk mafia tanah kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), Selasa (30/4/2024).
Dalam laporan itu, AHY mengatakan di dua bulan terakhir pihaknya berhasil memberantas mafia tanah pada dua wilayah.
“Kami izin melaporkan terkait program gebuk, gebuk, gebuk mafia tanah. Dalam dua bulan ini kami telah berhasil mengungkap kejahatan pertanahan, oknum mafia tanah di provinsi Jawa Timur dan provinsi Sulawesi Tenggara,” katanya.
“Dari pengungkapan di dua daerah tersebut telah berhasil diselamatkan potensi kerugian masyarakat dan kerugian negara sebesar kurang lebih 324 miliar rupiah,” tambahnya.
Sehingga, kata AHY dilingkup nasional kementrian ATR/BPN berhasil selamatkan uang negara sebanyak 13 triliun rupiah.
“Dapat kami laporkan juga secara nasional melalui satgas anti mafia tanah potensi kerugian negara yang dapat diselamatkan tahun 2023 ialah 13 triliun rupiah. Ini sesuatu yang luar biasa dan harus kita terus lanjutkan,” katanya.
Discussion about this post