Suaranusantara.com- Pengamanan di kantor KPU DKI Jakarta diperketat jelang pengundian nomor urut calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024.
Berdasarkan pantauan dilokasi, personel kepolisian dan petugas keamanan KPU terlihat talah bersiaga di depan kantor KPU DKI Jakarta.
Diketahui, sebanyak 1.321 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan sekitaran kantor KPU DKI Jakarta.
“Nanti malam akan dilakukan tahapan Pilkada terkait pengambilan atau pengundian nomor paslon. Polda Metro siap memberikan pelayanan pengamanan dan menurunkan 1.321 personil gabungan dari Polda, Polres Metro Jakpus, Kodam Jaya, dan Pemprov DKI Jakarta,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Ade Ary Syam Indardi saat konferensi pers di Polda Metro Jaya, pada Senin (23/09/2024).
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, telah menetapkan tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta untuk berkontestasi di Pilkada 2024.
Ketiga pasangan calon tersebut yakni Pramono Anung-Rano Karno, Ridwan Kamil-Suswono, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto.
Usai ketiga paslon tersebut ditetapkan, KPU DKI Jakarta dijadwalkan akan melakukan pengundian nomor urut masing-masing paslon pada Senin (23/09/2024).
Pengundian nomor urut paslon tersebut dijadwalkan akan digelar pukul 19.00 WIB di kantor KPU DKI Jakarta.
Adapun ketiga pasangan calon beserta tim dan massa pendukung, akan hadir pada pengundian nomor urut tersebut. (IF)
Discussion about this post