Suaranusantara.com – Viral aksi seorang pengendara mobil dinas polisi yang menodongkan senjata pistol di dalam tol.
Pria pengendara mobil dinas polisi tak terima lantaran kendaraan korban memotong jalurnya.
Korban bernama Hendra (42) menjelaskan, pada Rabu (4/5) malam dirinya tengah terjebak kemacetan di jalan tol tersebut. Karena ada celah, korban pun mengambil lajur di sebelah kanannya.
Namun pengemudi mobil berpelat dinas polisi ini tak terima dipotong. Pelaku kemudian mengejarnya dan menyetopnya.
Tak hanya sekedar marah, sang pria bahkan sesekali menunjuk dan melakukan pemukulan kepada pengendara mobil tersebut.
Setelah melakukan pemukulan, pria tersebut kembali kedalam mobil sedang polisi bernomor 10011-VII dan kembali untuk menodongkan senjata pistol.
Hendra mengaku takut dan trauma atas peristiwa pemukulan dan penodongan tersebut. Hendra kemudian melaporkan peristiwa yang dialaminya ke Polda Metro Jaya.
Laporan diterima dan Hendra mendapatkan surat bernomor LP/B/2391/V/2023/SPKT/ POLDA METRO JAYA.
Sementara itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto telah memerintahkan jajarannya untuk menyelidiki aksi ‘koboi’ pengemudi mobil pelat dinas Polri yang menenteng pistol di Tol Tomang. ( RIFKY/M-UBL )
Discussion about this post