Kota Tangerang – Festival Al A’zhom 2018 kembali digelar oleh Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pemuda dan Olahraga.
Kali ini, Grup Gambus Sabyan dihadirkan untuk memeriahkan acara tahunan tersebut.
Grup Gambus Sabyan yang sedang ‘booming’ melalui single Cover Deen Assalamnya di Youtube membuat masyarakat berbondong-bondong ingin menyaksikan nya secara langsung.
Pantauan di lokasi, masyarakat sudah memenuhi Plaza Al A’zhom sejak pukul 15.00 WIB.
Bahkan, saat ini, ribuan manusia tumpah ruah hingga ruang gerak pun terasa sesak. Sayangnya, banyak masyarakat yang membawa anak-anaknya yang masih balita untuk menonton penampilan idola masa kini tersebut.
Belum dimulai, sudah ada lima anak balita yang terpisah dari orangtuanya, lantaran ruang gerak yang terbatas.
Para balita yang terpisah tersebut pun diumumkan lewat panitia agar orangtuanya segera menjemput.
Kondisi masyarakat pun sudah cukup tenang lantaran seluruhnya tertib duduk hingga memenuhi jalan Satria Sudirman.
Sayangnya, masyarakat yang cukup kondusif tersebut diwarnai aksi lewatnya mobil Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah yang baru tiba pukul 19.30 WIB.
Para masyarakat yang sudah tergolong tertib dan duduk tersebut harus berdiri dan mendorong para penonton didepan nya.
“Ya Allah emang mobilnya juga harus masuk juga yaa, saya udah duduk bener-bener dari tadi, udah enak duduk, eh tau-tau mobil lewat, anak saya kejepit,” ujar Vira (36) salah satu masyarakat asal Kecamatan Cibodas.
Ia membawa seorang anaknya, Lulu (5) yang masih balita harus maju dan terjepit dorongan penonton dari belakangnya. Anaknya pun harus diungsikan ke dalam lokasi panitia dan awak media.
“Pak ini Pak anak kecil Pak, kasihan kejepit,” ujarnya sambil menggendong anaknya yang menangis lantaran terjepit.
Para petugas Satpol PP Kota Tangerang yang berjaga pun segera mengungsikan para balita dan anak-anak yang terjepit.
“Sini bu anaknya bu dimasukin aja ke dalam pager,” ujar salah satu petugas Satpol PP Kota Tangerang sambil menggendong belasan anak-anak. (akim/nji)