SuaraNusantara.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan dadakan di RSUD Pekan Baru. Ia ingin memastikan pasien BPJS mendapat terlayani dan berjalan baik.
Sidak dilakukan Presiden Jokowi di sela-sela peresmian Tol Ruas Pekanbaru – Padang, Kamis (4/1/2023). Jokowi mendatangi RSUD Arifin Achmad Pekan Baru. Kedatangan Jokowi membuat kaget pasien yang tengah berobat. ia pun menanyakan kondisi pasien yang berobat perihal pelayanan yang diberikan BPJS.
“Saya hanya ingin memastikan BPJS berjalan dan melayani,” ujar Jokowi dalam video youtube Setpres.
Jokowi memastikan pelayanan yang diberikan BPJS mulai dari pendaftaran hingga pelayanan obat berjalan baik. Tidak hanya terlayani dengan baik, ia juga memastikan tidak ada pungutan liar yang dilakukan dari petugas BPJS.
“Ya kita harapkan tidak hanya di Pekan Baru, tetapi juga rumah sakit lain, baik rumah sakit milik pusat, Provinsi, Kabupaten dan Kota. Selain itu juga rumah sakit milik swasta yang ikut BPJS memiliki standar pelayanan yang baik,” ujarnya.
Jokowi memastikan kalau ke depan tidak ada lagi istilah pasien BPJS terlantar, akibat telatnya pembayaran yang dilakukan BPJS ke rumah sakit.
“Sekarang tidak, BPJS memiliki duit cukup untuk tepat waktu apalagi di RSUD pekan baru kita melihat pelayanan untuk jantung kanker semua berjalan selain penyakit yang lain,” tutupnya. (edw)
Discussion about this post