Tangerang – Jalan di kawasan industri Pasar Kemis menjadi sorotan warga karena tak kunjung mendapat perhatian dari pemerintah daerah.
Acing pedagang kaki lima di kawasan industri dekat PT. Cingluh mengaku kondisi jalan tersebut sudah rusak parah akibat banyak dilalui kendaraan-kendaraan besar.
Bahkan, kondisi jalan kini sudah banyak lubang yang menganga cukup dalam dan menyebabkan banjir saat hujan lebat.
“Ini mah udah lama tidak diperbaiki, padahal ini tuh termasuk jalan utama warga dan para pekerja,” paparnya, Sabtu (12/12/2020).
Ia berharap jalan kawasan industri Pasar Kemis ini segera di perbaiki. “Apalagi disini kalo pagi rame sama pedagang pasar dadakan,” tukasnya. (Iky/Nji)
Discussion about this post