Suaranusantara.com – Empat menteri kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipanggil hadir di sidang Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, Jumat (5/4/2024).
Adapun keempat menteri itu yakni Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani dan Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini.
Lalu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy.
Ketua Hakim Konstitusi Suhartoyo dalam penutupan sidang sengketa pilpres Kamis (4/4/2024) kemarin mengatakan besok Jumat, (5/4/2024) agenda persidangan mendengar keterangan empat menteri.
“Sebagaimana yang telah disepakati dan disampaikan pada persidangan sebelumnya bahwa besok adalah agenda persidangan untuk mendengar keterangan-keterangan dari para menteri yang sudah kita agendakan termasuk dari DKPP (Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu,” kata Suhartoyo.
Discussion about this post