Suaranusantara.com- Hari ini Rabu 27 November 2024 menjadi ajang pesta demokrasi untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada Serentak) yang dinantikan oleh seluruh masyarakat Indonesia, termasuk calon gubernur (cagub) DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung.
Pramono Anung diketahui mencoblos Pilkada Jakarta di TPS 046 Cipete Selatan, Jakarta Selatan.
Menariknya, Pramono Anung datang ke TPS 046 Cipete Selatan bersama istri dan anaknya dengan kompak mengenakan cukin Betawi.
Terlihat Pramono mengenakan kemeja koko putih dilengkapi cukin putih dengan gambar ondel-ondel warna biru.
Sementara itu, istri Pramono, Endang Nugrahani mengenakan kebaya oranye dengan cukin warna putih bergambar ondel-ondel warna oranye.
Lalu sang anak bungsu, Dhila Pramana mengenakan kaos oranye dan cukin hitam yang juga bergambar ondel-ondel.
Adapun Pramono bersama istri dan anaknya berjalan kaki menuju TPS 046 yang berada di Jalan Haji Ambas.
Jarak antara TPS 046 dengan kediaman Pramono hanya 300 meter. Adapun tempat pencoblosan terletak di depan Masjid Al Ihsan.
Selama di perjalanan, mereka menyalami sejumlah warga yang ditemuinya menuju TPS.
Diketahui Pramono bersama istri dan anaknya tiba di TPS 046 pukul 07.42 WIB. Lantaran masih pagi jadi antrean pencoblosan belum banyak.
Dengan demikian, tak perlu menunggu lama untuk dipanggil mencoblos.
Saat pencoblosan berlangsung, terlihat Pramono berdampingan dengan sang istri di bilik suara.
Sekitar 30 detik keduanya sudah keluar dari bilik suara dan langsung memasukan ke dalam kotak suara
Discussion about this post