Suaranusantara.com- Ketua Harian DPP partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyebut mendengar soal isu Presiden Prabowo Subianto bakal mencopot atau me-reshuffle menteri kabinet Merah Putih.
Hal itu diungkapkan Dasco saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, pada Jum’at 7 Februari 2025.
“Ya kalau saya bilang kemarin kan saya dengarnya begitu,” kata Dasco dalam keterangannya pada Jumat 7 Februari 2025.
Namun, Dasco menyebut, dirinya belum mengetahui kapan Presiden RI Prabowo Subianto bakal menggunakan hak prerogatifnya tersebut.
“Tetapi mengenai masalah reshuffle, masalah kapan waktunya, masalah ada tidak adanya reshuffle, itu adalah hak prerogatif dan kewenangan dari Presiden. Dan tentunya kita tidak ingin mendahului. Jadi kita tunggu apakah kemudian Presiden akan menggunakan haknya dalam evaluasi atau bagaimana,” ungkapnya lagi.
Dasco mengaku, belum membahas masalah reshuffle maupun evaluasi para menteri tersebut secara mendalam.
“Saya belum kemudian bicara mendalam mengenai hal ini, tetapi tentu sebenarnya hal-hal seperti ini kita serahkan kepada Pak presiden untuk melakukan evaluasi-evaluasi,” jelasnya.
“Jangan nanti hasil wawancara ini nanti disampaikan bahwa DPR mendorong evaluasi menteri ini atau menteri itu,” sambungnya.
Discussion about this post